News & Articles Kebiasaan Baik Sebelum Tidur Agar kulit Sehat
image
Jumat, 26 Juni 2020 - 11.24 WIB
Kebiasaan Baik Sebelum Tidur Agar kulit Sehat

Tidur di malam hari adalah saat yang dinanti tiap orang untuk melepas penat setelah seharian melakukan aktifitas. Selain akan mengembalikan tenaga untuk esok hari, ternyata tidur di malam adalah waktu terbaik bagi sel kulit untuk beregenerasi. Proses regenerasi ini penting untuk membangun dan memperbaiki diri sehingga kesehatan kulit tetap terjaga. Agar proses regenerasi kulitmu optimal, maka dari itu kamu butuh tidur yang berkualitas. Berikut ini sederet kebiasaan baik sebelum tidur yang dapat KEDAfren lakukan supaya kulit kalian tetap sehat dan terhindar dari berbagai masalah kulit.

 

1. Minum Air Mineral
Ketika tidur tubuh kita tidak mendapatkan cairan sekitar 7 hingga 9 jam. Oleh karena itu, dengan minum air mineral sebelum tidur akan menjaga cairan tubuh saat kita tidur. Asupan cairan yang cukup akan memelihara kelembapan dan kesehatan kulit.

 

2. Mencuci Muka Dengan Sabun
Penting untuk mempersiapkan kulit dalam keadaan bersih dari kotoran yang menempel setelah beraktifitas seharian untuk memaksimalkan proses regenerasi kulit di malam hari. Selain itu, rutin mencuci muka sebelum tidur juga akan menghindari dirimu dari komedo, jerawat atau pun masalah kulit lainnya.

 

3. Menggunakan Skin Care
Disamping mencuci muka, rutinitas merawat kulit dengan rangkaian skin care yang tepat akan membantu meningkatkan kualitas sel kulit. Contohnya dengan rutin menggunakan Krim Malam I dari Estetika dr. Affandi akan memperbaiki tekstur kulit, meremajakan kulit, sehingga kulit senantiasa sehat dan terasa lembut di pagi harinya. Kemudian Krim Malam II akan membantumu mencerahkan kulit serta mengatasi noda noda di wajah. Sebaiknya KEDAfren gunakan 2 jam sebelum tidur ya, agar bahan aktifnya meresap dahulu secara maksimal ke dalam jaringan kulit.

 

4. Matikan Lampu
Tubuh kita memiliki sensor terhadap cahaya. Ketika gelap, otak akan melepaskan hormon melatonin. Disamping berperan aktif dalam meregenerasi sel kulit, saat kita tidur hormon ini juga akan melindungi kerusakan sel dan mencegah kulitmu dari penuaan karena bersifat antioksidan yang akan melawan radikal bebas dari polusi dan paparan ultraviolet sinar matahari di siang hari.

 

5. Jauhi Gadget
Scrolling sosial media atau main game sebelum tidur memang menyenangkan, tapi jangan sampai membuatmu tidur larut malam atau kurang tidur. Ingat KEDAfren, usahakan tidur 7-9 jam setiap malam agar sel-sel kulitmu diberikan waktu yang cukup untuk beregenerasi. Selain itu, paparan radiasi berlebihan dari cahaya gadget juga bersifat radikal bebas yang mampu merusak sel-sel kulit dan memicu penuaan dini ‘lho.

Did you like this? Share it!